Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Berikut 4 Fakta Menarik Avatar 2: Kate Winslet Hampir Mati Waktu Syuting

Tanya Audriatika - Kamis, 15 Desember 2022 | 16:58
Cuplikan adegan di Avatar: The Way of Water.
20th Century Studios

Cuplikan adegan di Avatar: The Way of Water.

HAI-Online.com - Avatar 2: The Way of Water sudah tayang di bioskop per 14 Desember 2022 kemarin.

Film garapan James Cameron ini masih diperankan Sam Worthington, Zoe Saldana, dan Sigourney Weaver ini juga film ini juga menuai banyak pujian dari kritikus dunia.

Dalam film ini, digambarkan kisah Jake dan Sully yang tinggal bareng keluarga barunya di Planet Pandora.

Dengan latar waktu 14 tahun setelah Avatar, di sekuel ini Jake harus bekerja sama bareng Neytiri dan tentara Navi untuk melindungi planet mereka, bersama Sully juga yang saat ini jadi kepala suku sekaligus pendeta tinggi Neytiri dari kelompok mereka.

Penantian panjang ini juga dirangkum HAI lewat fakta-fakta menarik tentang Avatar 2: The Way of Water sebagai berikut:

  1. Tayang lebih dulu di Indonesia
Avatar 2: The Way of Water dijadwalkan tayang lebih dulu di bioskop Indonesia per 14 Desember 2022 kemarin.

Baca Juga: Sutradara Ngaku Ngebuang Skenario Avatar 2 yang Udah Ditulis 1 Tahun!

Pasalnya hal tersebut dibandingkan dengan jadwal rilis di pasar domestik Amerika Serikat yang baru diputar 16 Desember 2022 besok.

  1. Durasi filmnya 3 jam 12 menit
The Way of Water tayang dengan durasi film 3 jam 12 menit.

Melansir Empire, sang sutradara, James Cameron mengatakan dirinya sama sekali nggak ambil pusing soal durasi film yang bakal dipilihnya nanti.

Cameron yakin, kini banyak orang yang rela menonton serial TV hingga berjam-jam dalam sekali duduk.

"Saya telah melihat anak-anak saya duduk dan melakukan lima episode, satu jam berturut-turut. Inilah perubahan paradigma sosial besar yang harus terjadi: Tidak apa-apa untuk bangun dan buang air kecil," ungkapnya.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x