Follow Us

Jubilee Marisa Guitarra: Cewek HAI yang Ingin Indie Tetap Underrated

Dewi Rachmanita - Senin, 05 November 2018 | 16:00
Cewek Hai Jubilee Marisa Guitarra
Dok. Hai

Cewek Hai Jubilee Marisa Guitarra

HAI-Online.com - Udah lihat video Cewek Hai terbaru belum sob? Kalau belum mending langsung sikat sekarang. Pasalnya, kali ini Hai ngobrol bareng Jubilee Marisa Guitarra yang artsy-nya kebangetan! Gimana nggak, mulai dari nulis lagu, jadi vokalis band, sampai menggambar jadi hobinya dia sehari-hari.

Jubilee emang bilang ke Hai kalau darah seninya mengalir dari keluarga. Mulai dari opanya yang pernah jadi guru musik dan juri berbagai lomba band, ayahnya Rama Satria yang merupakan gitaris blues ciamik, dan ibunya yang lulusan Seni Murni IKJ.

Fix kan tuh nggak heran dari mana sisi seni Jubilee mengalir?

Cewek yang baru kelas X atau 1 SMA di Bintro ini sendiri dalam musik gabung jadi vokalis di band bernama Cassette Tape.

Bersama dua temannya, udah ada beberapa single yang hadir di berbagai platform musik online. Mereka pun lagi nyiapin EP bro.

Ingin indie tetap underrated

Menarik nih ngulik banyak hal soal musik dari Jubilee. Referensi musiknya tergolong luas, baik lokal maupun internasional. Hal ini terlihat waktu Jubilee nunjukin beberapa koleksi kasetnya, ada Jimi Hendrix, Adhitya Sofyan, sampai Naif! Jubilee juga koleksi vinyl lho.

Nggak cuma itu, Jubilee juga punya pandangan soal musik indie yang jadi genre kegemarannya. Menurutnya, indie ya tetap indie.

Maksudnya?

"Ya musik indie harusnya tetap underground sih, kalau udah mainstream ya udah bukan indie namanya," kata Jubilee.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest