Akhirnya, karena ia sangat candu dengan obat-obatan terlarang, ia dikeluarkan dari band-nya sendiri pada tahun 1986. Padahal, saat itu, Red Hot Chilli Peppers baru saja tanda tangan kontrak dengan EMI.
Namun, seorang malaikat di hidupnya datang untuk membantunya. Ia adalah Margaret Noble, yang nggak lain adalah ibu kandungnya.
Margaret membantu Kiedis menghilangkan obat-obatan terlarang dalam hidupnya. Akhirnya, Kiedis diterima kembali di Red Hot Chilli Peppers.
Mac Demarco
Mac ditinggalkan oleh ayahnya ketika ia baru berusia 4 tahun, membuat Agnes harus melakukan segalanya demi menjaga Mac aman.
Untuk merawat Mac, Agnes berkerja di restoran dan juga toko furnitur. Dengan uang yang ia hasilkan, Agnes mendukung penuh kecintaan Mac terhadap musik, bahkan sering nyupirin Mac ke gigs.
Nggak hanya itu, hingga sekarang, ketika anaknya sudah terkenal, Agnes masih sering nemenin Mac tur keliling dunia.
Mark Hoppus (blink-182)
"Suatu hari aku mengatakan bahwa blink-182 akan sukses, namun aku nggak tau harus apa di sekolah," ujarnya kepada sang ibu, Kerry Wernz.
"Anakku, kamu memiliki waktu seumur hidup untuk kembali ke sekolah, namun ini adalah satu-satunya kesempatanmu untuk ngeband!" papar sang ibu.