Baca Juga: Indonesia Art Project Bikin Kompetisi NFT untuk Seniman dan Kreator Lokal, Hadiahnya Rp 1 M
Bored Ape Yatch Club adalah kumpulan desain yang menggambarkan 10.000 wajah kera, dengan sifat berbeda dan unik. Setiap avatar kera ini berfungsi sebagai tiket ke klub sosial virtual.
Seperti NFT lainnya, setiap kera adalah aset digital yang menggunakan teknologi blockchain untuk mencatat siapa yang memiliki aset asli dari avatar itu.
Nah, Bored Ape EminApe merupakan salah satunya, yang dijual oleh kolektor NFT GeeGazza, yang memang telah menantikan Eminem untuk membeli NFT darinya.
Pada November lalu, GeeGazza mengunggah sebuah cuitan ke akun Twitter pribadinya yang berbunyi, “Aku tetap berpikir bahwa @Eminem ditakdirkan untuk membeli @BoredApeYC-ku suatu hari nanti.”
Siapa sangka, keinginannya itu terkabul pada Kamis lalu, setelah Eminem membeli karyanya.
Baca Juga: Eminem Kabarnya Beli NFT ‘Bored Ape’ Mirip Doi, Seharga Rp 6,4 Miliar!
“Aku benar-benar hidup dalam simulasi. Terima kasih @Eminem telah membeli my ape dan bergabung ke dalam klub! Benar-benar gila. Biarkan aku menulis sebuah lirik si single-mu berikutnya,” tulis GeeGazza dalam cuitannya.
Editor : Hai
Baca Lainnya
PROMOTED CONTENT
Latest