Nggak Cuma Manusia, 8 Singa di India Pun Terjangkit Covid-19

Rabu, 05 Mei 2021 | 18:15
Bernard Gagnon/Wikimedia

Foto Ilustrasi: singa asia di Taman Zoologi Nehru, Hyderabad, India yang terpapar Covid-19.

HAI-Online.com – Ledakan kasus Covid-19 di India ternyata nggak cuma menimpa manusia. Sebanyak delapan singa di Taman Zoologi Nehru di Hyderabad, India dilaporkan positif terjangkit Covid-19.

Kepada The New Indian Express, Pusat Biologi Seluler dan Molekuler (CCMB) mengonfirmasi bahwa delapan singa asia yang terdiri dari empat jantan dan empat betina tersebut telah terpapar sebuah varian virus lama.

Hal ini merupakan yang pertama kali terjadi di India, bahwa virus udah sampai menyerang singa.

“Kami diberi tahu hampir seminggu yang lalu tentang singa yang menunjukkan gejala ringan. Setelah dilakukan uji RT-PCR, dipastikan delapan diantaranya positif,” ujar Direktur CCMB Rakesh Mishra.

Baca Juga: Waduh, Varian Virus Corona B.1.617 India Ditemukan di 17 Negara

“Kami juga melakukan pengurutan genom untuk mengetahui apakah kejang-kejang tersebut berasal dari manusia. Laporan tersebut menunjukkan bahwa virus mungkin pertama kali menginfeksi pengasuh hewan dan kemudian ditularkan ke singa,” jelasnya.

“Kami telah memberikan perawatan medis dan instruksi kepada petugas kebun binatang tentang cara merawat hewan dan memastikan hewan lain tidak tertular virus. Kami terus berkomunikasi dengan petugas dan kami diberi tahu bahwa singa merespons pengobatan dengan baik,” sambung Rakesh.

Atas kasus tersebut, pihaknya telah mengimbau semua pengelola untuk menutup sementara kebun binatang dan suaka margasatwa lainnya untuk menghindari penyebaran lebih luas.

Menurut The New York Times, kasus Covid-19 di India sendiri saat ini tengah mengalami ledakan dengan temuan lebih dari 357.316 kasus baru pada Senin kemarin.

Secara total, Negeri Bollywood tersebut telah mencatatkan sebanyak 20,2 juta kasus sejak awal pandemi dan menyebabkan lebih dari 222.000 kematian. (*)

Baca Juga: India Paling Parah Kena Covid-19 Gelombang Kedua, Sehari Bisa 2000 Orang Meninggal

Tag

Editor : Alvin Bahar

Sumber The New Indian Express