Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Konsernya Sukses di London, BTS Disebut Sebagai The Beatles Abad Ke-21

Bayu Galih Permana - Kamis, 18 Oktober 2018 | 12:26
BTS
Instagram / bts.bighitofficial

BTS

HAI-Online.com -Buat kalian yang ngikutin perkembangan k-pop, pasti udah pada tahu kalo salah satu boyband asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS) kini tengah berada di puncak kariernya.

Nggak cuma berhasil meraih popularitas di negara sendiri, boyband yang beranggotakan tujuh orang itu bahkan mampu melebarkan sayapnya hingga kancah internasional.

Hal ini terbukti dengan ludesnya seluruh tiket konser dua hari mereka yang digelar diO2 Arena London, Inggris pada 9 hingga 10 Oktober 2018 kemarin.

Berkat keberhasilan konser mereka di London,salah satu stasiun siaran asal kota Inggris, BBC menobatkan boyband asal Korea Selatan itu sebagai The Beatles di abad ke-21.

"Mereka adalah The Beatles di abad ke-21. Generasi pop global dan menghasilkan mania serta kesetiaan yang sama dengan The Beatles," kata BBC.

Baca Juga : Mau Nonton Konser Rex Orange County? Langsung Aja Datengin Festival Ini

Selain diibaratkan seperti The Beatles oleh BBC, menurut Metro UK, BTS telah memecahkan dua buah rekor usai menggelar konsernya di O2 Arena.

BTS berhasil memecahkan rekor penjualan merchandise yang sebelumnya dipegang oleh The Rolling Stones (2012) pada arena konser mereka di O2, dan juga menjadi pengumuman pertunjukan O2 Arena yang paling populer.

Nggak cuma itu, bahkan Park Jimin dan kawan-kawan sempat menjadi cover majalah Time dan disebut sebagai 'pemimpin generasi selanjutnya' dan 'para pelopor muda yang membentuk kembali musik' dalam salah satu artikelnya.

Kesuksesan BTS di seluruh dunia ini pun menjadi bukti bahwa musik nggak selalu harus berbahasa Inggris untuk bisa berhasil dan mendunia.

Wah, selamat ya buat BTS! Pada setuju nggak kalo boyband Korea Selatan ini disebut sebagai The Beatles di abad ke-21? (*)

Source : Koreaboo

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x