HAI-ONLINE.COM - Jauh sebelum droneditemukan, manusia telah mencoba berbagai benda-benda yang tersedia seperti balon dan layang-layang untuk mendapatkan foto aerial.
Nggak hanya menggunakan benda-benda, manusia pada masa itu juga menggunakan makhluk hidup untuk mengambil gambar dari udara.
Penemu asal Jerman, Julius Neubronner, mulai menggunakan burung merpati pada tahun 1907. Penerbangan pertama Wright bersaudara baru terjadi empat tahun sebelumnya, jadi, melihat dunia dari sudut pandang burung benar-benar hal baru.
Neubronner telah lama memanfaatkan merpati pos untuk mengantarkan obat-obatan racikannya kepada para pasiennya. Karena itu, ia tahu betul kemampuan burung-burung tersebut.
Cek: 10 Konstruksi Buatan Manusia Ini Respek Terhadap Alam dan Lingkungan Di Sekelilingnya
Ia kemudian merancang rompi ringan khusus untuk burung merpati, dan melengkapinya dengan kamera dua lensa.
Merpati-merpati tersebut dibawa sekitar 96 km jauhnya dari rumah, kemudian dilepaskan. Karena burung-burung tersebut nggak mau membawa bebannya lebih jauh dari yang seharusnya, mereka akan segera pulang ke rumah, terbang di ketinggian antara 45-90 meter.
Berikut ini foto-foto aerial yang berhasil dipotret oleh burung-burung merpati milik Neubronner.