Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Keren, Cowok Bali Ini Bikin Kantong Plastik yang Bisa Diminum, No More Sampah!

Alvin Bahar - Sabtu, 06 Mei 2017 | 06:07
Kantong plastik Avani Eco
Alvin Bahar

Kantong plastik Avani Eco

Persoalan sampah di perkotaan nggak kunjung selesai. Tingginya kepadatan penduduk membuat konsumsi masyarakat pun tinggi. Di sisi lain, lahan untuk menampung sisa konsumsi terbatas.

Persoalan semakin bertambah. Sampah konsumsi warga perkotaan itu ternyata banyak yang tidak mudah terurai, terutama plastik. Semakin menumpuknya sampah plastik menimbulkan pencemaran serius. Kondisi ini disadari sebagian masyarakat dengan menumbuhkan upaya pengurangan sampah plastik.

Kantong plastik baru dapat mulai terurai paling tidak selama lebih dari 20 tahun di dalam tanah. Jika kantong plastik itu berada di air, akan lebih sulit lagi terurai.

Atas dasar itu, seorang cowok di Bali mencoba untuk mengatasi masalah tersebut dengan mencari solusi alternatif untuk menggantikan plastik konvensional.

Lewat perusahaan bernama Avani Eco, Kevin Kumala yang merupakan lulusan biologi, bikin kantong plastik yang bisa diminum!

Plastik itu bisa diminum karena terbuat dari singkong. Kevin berkata materi produk-produknya dapat terurai di alam dengan relatif cepat dan nggak meninggalkan residu beracun.

"Jadi, ini memberi harapan kepada hewan laut, mereka tidak lagi tersedak atau tertelan sesuatu yang bisa berbahaya," katanya, dikutip dari DW.com.

Selain plastik buatan Kevin, salah satu usaha mengurangi sampah plastik adalah dengan menghemat penggunaan kantong plastik. Caranya membawa kantong plastik belanja sendiri sejak dari rumah. Setuju? Yuk, mulai dari sekarang!

Source : dw.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x