Follow Us

Dr. Martens Rilis Kolaborasi bareng Legenda Punk Inggris, The Clash!

Reinaldy Royani - Selasa, 04 Oktober 2022 | 17:00
Dr. Martens x The Clash
Dr. Martens

Dr. Martens x The Clash

HAI-ONLINE.COM – Attitude band punk Inggris, The Clash yang rebellious memang cocok dipadu padankan dengan boot Dr. Martens.

Dan kini, produsen boot ternama itu benar-benar memberikan tribute untuk grup punk rock ikonik tersebut dalam koleksi kolaborasinya dengan The Clash yang nampilin dua sepatu yakni 1460 8-eye boot dan 1461 3-eye shoe.

Keduanya dilapisi dengan leather Arcadia yang glossy dan black base yang smooth.

Baca Juga: Kolaborasi Dr. Martens dan ENGINEERED GARMENTS dalam Boot 1461 Klasik!

Dilengkapi dengan upper rub-away dan underlayer hijau pekat yang menyimbolkan album ‘Sandinista!’ dan artwork album self-titled milik Joe Strummer cs, koleksi ini menampilkan siluet yang didesain dengan leather black matte yang simple.

Sebagai tambahan, semua pair sepatu kolaborasi ini punya branding The Clash di bagian sol dalam dan samping. Tersedua pula tujuh warna tali sepatu untuk disesuaikan dengan selera.

Koleksi kolaborasi Dr. Martens x The Clash akan segera dilepas pada tanggal 6 Oktober 2022 via website resmi Dr. Martens.

(*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest