HAI-Online.com-Nama Alpin Citayam mencuri perhatian publik setelah kegiatannya bersama remajaSCBD (Sudirman-Citayam-Bojonggede-Depok) di kawasan Dukuh Atas, Jakarta.
Berbagai remaja mengenakan pakaian nyentrik untuk tampil menarik di Citayam Fashion Week.
Salah satunya adalah outfit Alpin Citayam. Pada salah satu video di channel YouTube Asumsi.co, Alpin bercerita tentang outfityang akan dipakainya di kawasan Dukuh Atas-Sudirman.
Outfit ini diceritakan Alpin didapatnya dengan berburu baju bekas atau thrifting dengan harga yang masih terjangkau.
Penasaran gimana gaya Alpin Citayammilih outfit-nya? Ini 3 outfit Alpin dari hasil thrifting-nya!
Baca Juga: Fenomena Citayam Fashion Week Menurut Sosiolog: Cara Remaja Menampilkan Eksistensinya
1. T-shirtTime Date (Triple Date)
Outfit pertama yang diceritakan Alpin adalah sebuah kaos berwarna putih dengan dominan sablonan tulisan di bagian belakang.
Alpin menyebut kaos ini dengan nama baju 'Triple Date' yang didapatnya saat nge-thrift di Pasar Senen, Jakarta.
"Ini gue beli baju namanya baju Triple Date. Gue nge-thrift di Pasar Senen," ucap Alpin.
Kaos putih ini didapat Alpin dengan harga Rp50 ribu.