Follow Us

Jadwal Penyisihan Grup Hari-2 MSC 2021, Laga Penting Bigetron Alpha

Ferry Budi Saputra - Selasa, 08 Juni 2021 | 11:00
MSC 2021
msc.mobilelegends.com

MSC 2021

HAI-Online.com - Penyisihan grup hari-2 Turnamen MLBB Southest Asia Cup (MSC) 2021 dilaksanakan pada Selasa (8/6/2021). Total ada 6 pertandingan yang bakal digelar, salah satunya ada pertandingan Bigetron dan EVOS.

Baca Juga: Inilah Roster Lengkap 12 Tim Beserta Grupnya di Turnamen MSC 2021

Jadwal penyisihan grup hari-2 MSC 2021, bakal menyajikan 6 pertandingan yang seru diantaranya Bigetron Alpha yang akan melawan Impunity KH dan EVOS Legends yang akan menghadapi Cyber Exe.

Selain EVOS dan Bigetron, bakal ada juga pertandingan yang nggak kalah seru. Berikut ini jadwal lengkap penyisihan grup hari-2 MSC 2021 pada Selasa (8/6/2021):

  • 09.00: BTR VS IMPUNITY KH
  • 11.00: EXECRATION VS NIGHTMARE ESPORTS
  • 13.00: IDNS VS RSG MY
  • 15.00: CYBER EXE VS EVOS LEGENDS
  • 17.00: IMPUNITY KH VS BLACKLIST
  • 19.00: NIGHTMARE ESPORTS VS EVOS SG
Pada pertandingan penyisihan hari-2, Bigetron Alpha wajib menang untuk berada pada posisi aman di grup. Sementara itu, EVOS diyakini unggul dari segi permainan melawan tim asal Vietnam, Cyber Exe.

Baca Juga: Daftar Lengkap Tim Pemenang Turnamen MSC, dari 2017 hingga 2019

Adapun berikut ini hasil 6 pertandingan di penyisihan grup hari-1 yang diselenggarakan pada Senin (7/6/2021):

  • RSG MY 2 vs 0 RSG SG
  • EVOS 2 vs 0 TODAK
  • BLACKLIST 2 vs 0 BIGETRON
  • EVOS SG 0 vs 2 EXECRATION
  • RSG SG 2 vs 0 IDNS
  • TODAK 2 vs 0 CYBER EXE
Nah, itu tadi jadwal lengkap penyisihan grup hari-2 yang bakal menyajikan 6 pertandingan. Mampukah kedua tim asal Indonesia menang di hari-2 dan melaju ke babak selanjutnya? Menarik disaksikan.

Baca Juga: Hasil Undian Grup MSC 2021, Bigetron dan EVOS Bakal Melawan Tim Ini

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest