Waduh Miris! Burung Biru Di Film Rio Diyakini Punah di Alam Liar

Jumat, 14 September 2018 | 10:20
20th Century Fox

Blu dan Jewel Burung Macaw Biru yang Punah

HAI-Online.com -Pasti nggak asing kan dengan film animasiRioyang tayang beberapa tahun lalu. Salah satu karakter yang menarik dan ikonik banget serta jadi pemeran utama ialah Blu dan Jewel. Mereka adalah sepasang burung makaw Spix sob. Sayangnya, burung itu sendiri dinyatakan punah di alam liar.

Dikutip dariKompas.com, makaw Spix sendiri emang selama ini terdaftar sebagai salah satu dari delapan spesies burung yang dikonfirmasi sudah punah di alam liar. Hal ini udah dianalisis kelompok konservasi BirdLife Internasional selama delapan tahun loh. Katanya sebab kepunahannya ialah deforestasi.

Lebih lanjut, Stuart Butchar yang jadi penulis utama studi dalamBiological Conservationbilang kalau ada gelombang kepunahan yang terus menerus terjadi. Hal itut erutama karena hilangnya habitat dan degradasi pertanian dan penebangan yang nggak lestari.

Baca Juga : Cara Ngebiasain Diri Untuk Nggak Pake Sedotan Plastik Lagi. Gampang Kok

Burung Blu yang kayak di filmRiosendiri disinyalir terakhir terlihat di alam liar 18 tahun yang lalu sob, di luar penampakan tunggal pada 2016. Kalau di penangkaran sendiri jumlahnya ada 80 ekor.

Ternyata nggak cuma makaw Spix aja yang dinyatakan telah punah di alam liar. Ada makaw Galucous dari Brasil dan Poo-lii dari Hawaii. Duh semoga aja nggak ada lagi ya hewan yang punah. Kita juga mesti nih jaga kelestariannya, termasuk habitatnya.

Tag

Editor : Rizki Ramadan